Bimbingan Teknis Verifikasi Metode Uji Air Bersih

Sumber Gambar :

Laboratorium lingkungan menjadi sangat penting karena dari laboratorium inilah akan dihasilkan data otentik yang akan menjadi dasar dalam pengambilan kebijakan tentang perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup serta pengedalian pencemaran lingkungan.

Pada bimbingan teknis ini difokuskan pada verifikasi metode pengujian kualitas air  bersih. Pada kegiatan ini materi yang disampaikan adalah :

  1. Linieritas Kurva Kalibrasi Pengujian Logam Untuk Air Bersih
  2. Uji Kinerja Alat AAS Untuk Air Bersih
  3. Limit Deteksi Metode Uji Untuk Air Bersih
  4. Presisi dan Akurasi Metode Uji Untuk Air Bersih
  5. Sensitifitas, Limit deteksi.

Adapun target dan tujuan dilaksanakannya bimbingan teknis ini, diharapkan analis mampu untuk memahami teori dan praktek  antara lain:

  1. Menerapkan metode analisis Air Bersih dengan baik.
  2. Meningkatkan Kompetensi analis untuk menjamin mutu hasil uji Air Bersih .
  3. Meningkatkan Kompetensi analis untuk melakukan verifikasi metoda Air Bersih.

Bimbingan teknis ini  dilaksanakan Pada Tanggal 9 s/d 10 Maret 2017 dengan peserta personel UPT laboratorium lingkungan DLHK Provinsi Banten dan personel laboratorium BLHD Kabupaten dan Kota se Provinsi Banten. Kegiatan bimbingan teknis dilaksanakan dalam format penyampaian materi sekaligus praktek secara langsung.  Untuk penyampaian materi dilaksanakan di ruang rapat Dinas  Lingkungan Hidup dan kehutanan Provinsi Banten dan untuk praktek dilaksanakan di UPT Laboratorium Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Banten. Materi disampiakan  oleh Pusat Penelitian dan Pengembangan Kualitas dan Labboratorium Lingkunga (P3KLL)  Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

Dengan materi tersebut diharapkan peserta memahami teori dan praktek dalam melakukan verifikasi metode pengujian Air Bersih sehingga menjamin data yang diihasilkan merupakan data sebenarnya.


Share this Post